Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala AFF - Malaysia Tersiksa Dua Kali, Dikudeta Timnas Indonesia dan Vietnam Sekaligus

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 12 Desember 2021 | 21:40 WIB
Bintang Timnas Vietnam Nguyen Cong Phuong (kiri) mencetak gol ke gawang Malaysia dalam duel Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Minggu (12/12/2021) malam WIB. (THETHAO247.VN)

Sebelum hari ini, Timnas Malaysia berada di puncak klasemen dengan catatan 6 poin dan surplus 6 dalam selisih gol.

JADWAL GRUP B

Rabu (15/12/2021)

16.30 WIB
Kamboja vs Laos
19.30
Indonesia vs Vietnam

Minggu (19/12/2021)

19.30 WIB
Vietnam vs Kamboja
19.30 WIB
Malaysia vs Indonesia

Baca Juga: Piala AFF - Malaysia Babak Belur Dihajar Virus, Bisa Dicoret dan Batal Lawan Timnas Indonesia?

Namun, posisi puncak klasemen itu kemudian direbut oleh Timnas Indonesia yang berhasil membantai Laos dengan skor 5-1 pada Minggu (12/12/2021) sore WIB.

Setelah laga tersebut, Timnas Indonesia naik ke puncak klasemen karena unggul secara jumlah gol, yakni 9 dibanding Malaysia yang mencetak 7 gol.

Kemudian, kekalahan dari Vietnam memaksa posisi Malaysia di klasemen Grup B harus melorot lagi ke posisi ketiga.