Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Salah satunya adalah kartu merah yang dikeluarkan oleh wasit kepada tiga pemain Singapura.
Mereka adalah dua bek tengah Safuwan Baharudin dan Irfan Fandi, serta penjaga gawang Hassan Sunny.
Namun, ada satu momen yang cukup menghebohkan di media sosial di tengah banyak drama dalam pertandingan tersebut.
Momen tersebut bermula ketika Singapura mendapat hadiah penalti usai Pratama Arhan melanggar Shawal Anuar di penghujung babak kedua.
Beruntung, kiper Timnas Indonesia Nadeo Argawinata berhasil menggagalkan penalti yang dieksekusi oleh Faris Ramli.
Padahal, langkah Timnas Indonesia hampir dipastikan bakal terhenti jika sepakan Faris Ramli tersebut masuk.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Apes di Laga Semifinal, Pelatih Timnas Singapura Pilih Legowo
Tak ayal, luapan kegembiraan menyelimuti para pemain Timnas Indonesia, tak terkecuali Asnawi Mangkualam.
Mantan pemain PSM Makassar itu bahkan langsung menghampiri Faris Ramli yang termenung usai gagal penalti.