Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Timnas Indonesia Dapat Kesempatan Bagus, Pilar Utama Thailand Absen 8 Bulan

By Ragil Darmawan - Selasa, 28 Desember 2021 | 10:22 WIB
Tiga pemain Timnas Indonesia selebrasi kemenangan atas Singapura dalam semifinal leg kedua Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021) malam WIB. (PSSI.ORG)

Kiper utama Timnas Thailand, Chatchai Bootprom, dipastikan akan melewatkan dua pertandingan final Piala AFF 2020.

Chatchai Bootprom mengalami cedera serius ketika melakoni laga semifinal leg kedua menghadapi Vietnam, Minggu (26/12/2021) malam WIB.

Saat laga memasuki menit ke-28, Chatchai Bootprom keluar jauh dari sarangnya untuk menghentikan bola terobosan berbahaya dari pemain Vietnam.

Meski berhasil melakukan penyelamatan tersebut, Chatchai Bootprom tampak mengerang kesakitan.

Ia pun terlihat menangis usai ditandu ke pinggir lapangan oleh tim medis.

Chatchai Bootprom kemudian tak bisa melanjutkan pertandingan dan harus digantikan oleh kiper cadangan, Siwarak Tedsungnoen.

Padahal Chatchai Bootprom kiper nomor satu Thailand di ajang Piala AFF 2020.

Kiper berusia 34 tahun itu hanya absen sekali yaitu saat menjalani laga terakhir fase grup melawan Singapura.