Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aubameyang Ungkap Masalahnya di Arsenal, Singgung Mikel Arteta

By Ragil Darmawan - Jumat, 4 Februari 2022 | 14:13 WIB
Striker Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

SUPERBALL.ID - Rekrutan anyar Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang, bercerita soal masalahnya saat masih berseragam Arsenal.

Aubameyang menegaskan dirinya tidak pernah ingin melakukan hal buruk selama di Emrirates.

Penyerang berusia 32 tahun itu menyelesaikan kepindahannya ke Barcelona pada jam-jam terakhir menjelang ditutupnya bursa transfer Januari.

Barcelona mengikat Aubameyang dengan kontrak yang berdurasi hingga 2025.

Arsenal pun setuju untuk mengakhiri kontraknya yang senilai 350 ribu pound per minggu.

Transfer Aubameyang itu terjadi hanya beberapa minggu setelah pelatih Arsenal, Mikel Arteta, melucuti jabatan kapten tim darinya.

Ban kapten Aubameyang dicopot menyusul serangkaian pelanggaran disiplin.

Baca Juga: Dikenal Sering Tidak Disiplin, Barcelona Punya Cara untuk Atasi Aubameyang

Aubameyang dilaporkan terlambat kembali ke klub setelah melakukan perjalanan ke luar negeri.

Sebelumnya, ia juga melakukan pelanggaran serupa ketika masih bermain di Borussia Dortmund.

Pelanggaran disiplin itu membuatnya beberapa kali dikeluarkan dari skuad.

Semenjak ban kaptennya dicopot, Aubameyang tidak pernah tampil untuk Arsenal.

Bahkan pemain asal Gabon itu juga dikeluarkan dari pemusatan latihan tim di Dubai.

Kini Aubameyang mengatakan dirinya tampak lebih baik ketika memutuskan untuk hijrah ke Liga Spanyol.

"Itu adalah bulan-bulan yang rumit dan terkadang sepak bola memang seperti itu," kata Aubameyang sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"Jika saya harus mengatakan sesuatu tentang ini, saya akan mengatakan atas nama saya, saya tidak pernah ingin melakukan hal buruk."

"Saya harus melupakan itu, itu sudah berlalu."

Ditanya apakah masalahnya hanya pada Arteta, Aubameyang kemudian menjawab "Ya".

"Saya pikir (masalah) itu hanya dengan dia dan kemudian saya membuat keputusan ini," lanjutnya.

"Saya tidak bisa memberi tahu Anda banyak, dia tidak senang dan hanya itu saja."

"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa lagi karena itulah yang terjadi."

"Sekarang saya sangat senang, saya lebih baik begini, itu saja," tambah Aubameyang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P