Liga 1 - Tak Mau Berlama-lama Ratapi Kekalahan, Bhayangkara Siap Gaspol 3 Laga Sisa

By M Hadi Fathoni - Kamis, 17 Maret 2022 | 13:32 WIB
Duel antara Bhayangkara FC versus Persipura Jayapura pada laga pekan ke-31 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/3/2022). (instagram/@liga1matsh)

Tetapi ia mengatakan kalau kekalahan itu adalah hal yang sangat wajar terjadi dalam pertandingan sepak bola.

Maka dari itu, ia dan teman-temannya harus menatap pertandingan selanjutnya dengan optimis dan pantang menyerah.

"Bagi saya pribadi sangat kecewa dengan hasil melawan Persipura. Tapi itulah sepak bola ada menang, imbang, dan kalah. Jadi, kami harus segera menatap laga ke depan," ucap Evan.

Bhayangkara FC masih akan bertemu, Persela Lamongan, Persija Jakarta, dan Persiraja Banda Aceh sebelum mengakhiri musim ini.

Baca Juga: Persib Harus Menang, Duo Brasil Bakal Main demi Kalahkan Persebaya

Target realistis mereka saat ini adalah, mengamankan posisi ketiga klasemen Liga 1 musim ini.

Mereka sebenarnya masih berpeluang merebut status runner-up dari Persib Bandung, tetapi hal tersebut sangat berat untuk dicapai.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)