Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Memasuki gim kedua, perolehan angka kedua pebulu tangkis berlangsung lebih ketat di poin-poin.
Baca Juga: Swiss Open 2022 - Unggul Head To Head, Fajar/Rian Siap Hentikan Puasa Gelar
Keduanya sempat saling kejar mengejar angka hingga kedudukan 8-7 untuk keunggulan Jonatan.
Namun, permainan apik membuat Jonatan berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-7.
Setelah jeda, Prannoy sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 13-12 sebelum menyamakan kedudukan menjadi 13-13.
Tak ingin membiarkan Prannoy berbalik unggul, Jonatan kemudian bangkit dan memperoleh tiga poin beruntun, skor 16-13.
Jonatan tampil semakin percaya diri memasuki poin-poin kritis hingga mampu unggul lima poin pada kedudukan, 19-14.
Baca Juga: Swiss Open 2022 - Sebelum Lolos ke Final, Jonatan Christie Awalnya Harapkan Hal Ini
Setelah itu, Jonatan sempat lengah dan membuat Prannoy mampu memperkecil jarak menjadi 20-18.
Namun, Jonatan akhirnya sukses menuntaskan perlawanan Prannoy di gim kedua dengan kemenangan 21-18.