Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF Futsal 2022 - Pelatih Indonesia Ucap Hal Ini ke Pemain Karena Bisa Bantai Malaysia

By M Hadi Fathoni - Senin, 4 April 2022 | 21:48 WIB
Timnas Futsal Indonesia menghadapi Malaysia dalam laga kedua Grup A Piala AFF Futsal 2022, Senin (4/4/2022) sore WIB. (TWITTER.COM/AFFPRESSE)


SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Mohammad Hashemzadeh, terlihat sangat senang dengan hasil yang didapat saat melawan Malaysia.

Pada Senin (4/4/2022) Timnas Futsal Indonesia melakoni partai kedua grup A Piala AFF Futsal melawan Malaysia.

Timnas Futsal Indonesia berhasil mengandaskan perlawanan sengit yang diberikan oleh Malaysia pada laga tersebut

Indonesia berhasil melumat Malaysia dengan skor 5-1 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Indoor Huamark, Bangkok, Thailand.

Anak asuh Mohammad Hashemzadeh ini mendapat perlawanan yang cukup alot dari Malaysia di babak pertama.

Pasalnya tidak ada gol yang tercipta selama babak pertama berlangsung.

Indonesia baru bisa membuka keran golnya pada babak kedua yang diciptakan oleh Evan Soumilena.

Namun keunggulan Indonesia itu tak bertahan lama.

Selang satu menit setelah Evan mencetak gol, Malaysia mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.