Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pada Rabu (6/4/2022) Honda Repsol Team mengeluarkan rilis yang berisi perkembangan kondisi salah satu pembalap mereka yakni, Marc Marquez.
Honda Repsol Team tampaknya membuat para penggemar Marc Marquez senang tiada tara.
Pasalnya Honda telah mengonfirmasi bahwa Marquez akan terlibat di MotoGP Americas yang berlangsung pada Minggu (10/4/2022) mendatang.
Marquez tercatat sudah dua kali absen pada ajang MotoGP musim 2022 ini.
Pembalap asal Spanyol tersebut absen untuk pertama kalinya saat beraksi di Sirkuit Mandalika, Indonesia, pada Maret lalu.
Ia juga harus absen pada MotoGP Argentina yang berlangsung pada Senin (4/4/2022) lalu.
Marquez terpaksa tak bisa beraksi di Sirkuit Termas de Rio Hondo dikarenakan masih menjalani masa pemulihan cedera mata yang dideritanya.
Dr.Sanchez Dalmau merupakan orang yang menangani diplopia yang diderita Marquez kali ini.
Beberapa waktu lalu dokter tersebut melarang Marquez untuk tampil di beberapa seri MotoGP setelah mengalami kecelakaan di Indonesia.