Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF Futsal - Pelatih Indonesia Akui Sudah Siapkan Taktik Berbeda Untuk Kalahkan Myanmar

By M Hadi Fathoni - Jumat, 8 April 2022 | 14:13 WIB
Timnas Indonesia dalam Piala AFF Futsal 2022 (4/4/2022). (BolaNas.com)

Namun ia sama sekali tak gentar, Hashemzadeh mengatakan bahwa para pemain Indonesia memiliki mental sebagai pemenang yang tinggi.

"Tapi kami Indonesia juga sangat bagus, mental para pemain sangat bagus juga."

"Saya pikir pertandingan ini akan sangat berat, namun akan menjadi pertandingan yang seru," tambah pelatih asal Iran tersebut.

Hashemzadeh mengaku telah mempersiapkan taktik yang berbeda pada saat melawan Myanmar nanti.

Namun Hashemzadeh tak memberi tahu garis besar taktik apa yang akan digunakannya nanti.

Ia juga berharap timnya akan mendapatkan hasil yang terbaik pada laga sore nanti.

"Kami memiliki sejumlah taktik, kami juga akan menerapkan taktik yang berbeda pada laga selanjutnya (vs Myanmar), sudah tentu."

"Dan saya berharap kami akan mendapatkan yang terbaik," tutupnya.

Timnas futsal Indonesia akan mengincar kemenangan pada pertandingan semifinal ini.

Pasalnya mereka mengincar tiket menuju Piala Asia Futsal AFC 2022 yang akan diselenggarakan di Kuwait.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Semifinal Piala AFF Futsal 2022: Agresivitas Myanmar Diwaspadai Indonesia"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P