Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebab hal tersebut belum menjadi prioritas utamanya saat ini.
"Saya tidak bisa mengatakan ya, saya tidak bisa mengatakan tidak.
"Saya sudah mengatakan berkali-kali sebelumnya tentang apa yang saya inginkan," ucapnya.
Menurutnya akan sangat egois bila dirinya hanya memikirkan tentnang kontraknya tersebut.
Baca Juga: FIFA Selidiki Kasus Penyerangan Suporter Senegal kepada Mohamed Salah
Salah pun lebih memilih untuk berfokus bersama Liverpool yang sedang berada di jalur perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini.
"Saya tidak bisa egois sekarang dan berbicara tentang situasi saya ketika kami berada di periode terpenting musim ini."
"Saya harus berbicara tentang tim dan fokus pada tim, itu yang terpenting saat ini," tegas Salah.
Salah mengaku bahwa dirinya akan tetap bersikap profesional sampai kontraknya di Anfield berakhir.
Perihal kontrak ini sama sekali tak mengganggu penampilan dirinya di atas lapangan.
Ia kembali menegaskan bahwa dirinya akan tetap tampil semaksimal mungkin dan memberikan yang terbaik pada Liverpool.
"Itu tidak mempengaruhi saya, saya sangat profesional. Saya tahu apa yang saya lakukan jadi saya tidak terlalu mempermasalahkannya.
"Saya fokus pada tim dan memenangkan trofi dan memberikan segalanya untuk klub.’ tutupnya.
Kontrak Salah bersama Liverpool akan berakhir pada Juni 2023 mendatang.
Artinya mantan pemain Chelsea ini masih memiliki waktu setahun lagi untuk membahas perpanjangan kontraknya.