Marc Klok Sudah Tiba di Jakarta Usai Liburan dan Siap Berlatih dengan Timnas U-23 Indonesia

By M Hadi Fathoni - Senin, 11 April 2022 | 16:50 WIB
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, sedang menguasai bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Saat sesi latih perdana berlangsung, Klok disinyalir tengah melakukan liburan bersama keluarganya ke Belanda

Tetapi saat ini, pemain naturalisasi itu tampaknya sudah bergabung dengan skuad Timnas U-23 Indonesia.

Hal tersebut bisa dilihat dalam sebuah unggahan Instagram story milik Klok pada Minggu (10/4/2022).

Baca Juga: Robert Alberts Tak Ingin Ubah Skuad, Kakang Yakin Diberi Kesempatan Main

Pemain berusia 29 tahun tersebut mendapat sambutan dari mantan pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri.

Indra Sjafri menuliskan "Selamat datang di TC SEA Games" sembari menyebut akun Instagram Klok.

Pemanggilan Klok ke TC Timnas U-23 Indonesia itu pun berimbas pada waktu libur yang ia dapatkan dari Persib.

Persib Bandung memberikan liburan kepada para pemainnya selama satu bulan penuh.

Hal tersebut diberikan usai para pemain berhasil membawa Persib Banding bertengger di posisi kedua Liga 1 musim 2021/2022.

Namun, Klok tak bisa menikmati waktu liburan seperti para pemain Persib lainnya.