Rexy Mainaky Angkat Bicara soal Kabar Paulus Firman Bakal Susul Flandy Limpele

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 13 April 2022 | 14:01 WIB
Pelatih asal Indonesia, Paulus Firman. (NST.COM.MY)

SUPERBALL.ID - Direktur Kepelatihan Ganda Malaysia, Rexy Mainaky, angkat bicara soal kabar yang menyebut Paulus Firman bakal kembali ke Indonesia.

Awal pekan ini, New Straits Times melaporkan bahwa Paulus siap untuk pergi ketika masa kontraknya habis.

Adapun kontrak pelatih asal Indonesia itu bersama Malaysia akan berakhir bulan ini, tepatnya pada 26 April.

Asosisasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) sejatinya telah menawarkan perpanjangan kontrak kepada Paulus.

Baca Juga: Rexy Mainaky Sebut Faktor yang Tentukan Kesuksesan Malaysia di Piala Thomas 2022

BAM dikabarkan ingin Paulus tetap menjadi pelatih Malaysia setidaknya hingga Olimpiade Paris 2024.

Akan tetapi, Paulus dilaporkan tidak akan menerima tawaran tersebut dan akan kembali ke Indonesia.

Sementara itu, Rexy membenarkan bahwa tawaran perpanjangan kontrak Paulus sudah dilakukan pada Januari lalu.

Meski begitu, legenda bulu tangkis Indonesia itu menyebut keputusan bertahan atau tidak sepenuhnya ada di tangan Paulus.