Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Bali United resmi merekrut dua pemain baru untuk menambah kekuatan tim.
Dua pemain tersebut adalah Hendra Adi Bayauw yang berposisi sebagai winger.
Satu pemain lainnya untuk menambah kekuatan lini belakang, dia adalah Muhammad Ridho.
Muhammad Ridho merupakan mantan kiper Madura United dan sudah bermain sebanyak 50 kali.
Baca Juga: Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs Vietnam di SEA Games, Skuad Garuda Kalah Tipis
CEO Bali United, Yabes Tanuri, mengungkapkan dengan hadirnya Muhammad Ridho diharapkan bisa menambah kekuatan lini belakang Bali United.
“M. Ridho resmi kami rekrut setelah sebelumnya Wawan dan Samuel berakhir kontraknya. Semoga M. Ridho cepat beradaptasi dan bisa membantu Bali United meraih prestasi di berbagai kompetisi mendatang,” ujar Yabes Tanuri dilansir SuperBall.id dari laman resmi Bali United.
Lebih jauh, Yabes menambahkan, M. Ridho adalah salah satu kiper terbaik di Indonesia.
"Tim pelatih meyakini bahwa M. Ridho adalah salah satu penjaga gawang paling berkualitas di Indonesia dan sesuai dengan kebutuhan tim," imbuhnya.
Selain M. Ridho, Hendra Adi Bayauw juga menjadi rekrutan terbaru dari Bali United.
Pemain berusia 29 tahun itu bukanlah nama yang asing di sepak bola Indonesia.
Baca Juga: Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs Vietnam di SEA Games, Skuad Garuda Kalah Tipis
Dia sudah memperkuat timnas U-23 hingga timnas senior Indonesia.
Pengalaman tersebut membuat Yabes Tanuri yakin untuk merekrut Hendra Adi Bayauw.
Pihak Bali United mengaku dengan adanya Adi Bayauw bisa membuat lini depan Bali United semakin kuat lagi.
“Kami resmi merekrut Hendra Adi Bayauw untuk memperkuat lini depan," ujar Yabes Tanuri.
Dia berharap semoga Hendra Adi Bayauw bisa cepat beradaptasi dan bisa berkontribusi pada tim.
"Semoga Hendra cepat beradaptasi dan bisa membawa Serdadu Tridatu berprestasi di berbagai kompetisi mendatang,” jelas Yabes Tanuri.
Usaha yang dilakukan oleh Bali United untuk mendatangkan pemain baru memang wajar.
Baca Juga: Pakar Vietnam Yakin Timnas U-23 Indonesia Tertekan Jelang Lawan Tuan Rumah SEA Games 2021
Bali United adalah tim juara Liga 1 musim 2021/2022.
Mereka ingin mengejar target untuk mendapatkan gelar juara tiga kali berturut-turut.
Lantas, apakah dengan banyaknya rekrutan baru tersebut, Bali United bisa mendapatkan gelar juara kembali?