Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan babak semifinal ini akan berlangsung pada, Kamis (19/5/2022) mendatang.
Berbeda dengan pertandingan-pertandingan di babak penyisihan grup A lalu yang berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho.
Kini Timnas U-23 Indonesia akan menjalani laga semifinal melawan Thailand di Stadion Thien Truong, Nam Dinh.
Pindahnya venue bermain Timnas U-23 Indonesia ini sebenarnya sudah pernah dibahas langsung oleh Shin Tae-yong beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Pemain Malaysia Ini Tak Gentar Hadapi Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021
Pertandingan melawan Thailand ini pun menjadi pertemuan ketiga antara Alexandre Polking dan Shin Tae-yong.
Kedua pelatih ini sebelumnya sudah pernah bertemu sebanyak dua kali di partai final Piala AFF 2020 lalu.
Secara head to head, Alexandre Polking lebih unggul dibanding Shin.
Polking telah meraih satu kali kemenangan dan satu kali hasil imbang kala meladeni permainan anak asuh Shin Tae-yong.
Meskipun unggul atas Shin, nyatanya tak membuat Polking meremehkan skuad garuda muda di semifinal SEA Games 2021 ini.