Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2021 - Ketum PSSI Semangati Timnas U-23 Indonesia, Sisa Dua Laga untuk Jadi Juara!

By Wibbiassiddi - Rabu, 18 Mei 2022 | 16:12 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan ancungan jempol saat menonton laga timnas U-23 Indonesia versus Filipina di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, 13 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas U-23 Indonesia akhirnya berhasil lolos ke semifinal SEA Games 2021. Di pertandingan tersebut, skuad Garuda Muda akan bertemu dengan Thailand pada Kamis (19/5/2022).

Menghadapi salah satu raksasa sepak bola di Asia Tenggara, Timnas U-23 Indonesia diharapkan bisa tampil maksimal.

Oleh karena itulah Timnas U-23 Indonesia tengah fokus melakukan persiapan matang.

Di samping itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan semangat pada Timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Ini Persiapan Shin Tae-yong Agar Timnas U-23 Indonesia Tidak Kalah dari Thailand

Menurutnya, perjalanan timnas untuk mendapatkan gelar juara tinggal melewati dua pertandingan lagi.

"Tetap semangat anak-anakku, dua pertandingan lagi dan Insya Allah kita bisa keluar menjadi juara," tulis Iriawan di akun Instagram-nya.

Selain memberikan semangat, Mochamad Iriawan juga akan memberikan bonus bagi para pemain jika mereka menang.

Hal tersebut disampaikan oleh Mochamad Iriawan ketika dirinya melakukan video call dengan coach Indra Sjafri.