Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Filipina berhasil mendapatkan tiga poin setelah menang dramatis dari tim tuan rumah, Mongolia.
Kemenangan tersebut berhasil membuat Filipina menjadi pemuncak klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan torehan empat poin.
Tokoh kunci dari kemenangan Filipina adalah Gerrit Holtmann.
Pemain berusia 27 tahun itu berhasil mencetak gol pada menit akhir (90+7).
Holtmann adalah debutan Timnas Filipina, saat ini dia bermain untuk VfL Bochum (Liga Jerman/Bundesliga).
Sejak menit pertama Filipina menguasai pertandingan, tercipta beberapa peluang yang mengancam gawang Mongolia.
Tetapi hingga babak pertama berakhir skor masih imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Mongolia sebagai tuan rumah melakukan serangan cepat di menit awal.
Pada babak kedua ini cukup imbang, Mongolia beberapa kali mendapatkan peluang matang untuk mencetak gol.
Sayangnya, Mongolia tidak berhasil memanfaatkan peluang tersebut.
Justru Filipina yang mendapatkan peluang mencetak gol dari kotak penalti pada menit ke-75.
Tetapi Patrick Reichelt tidak berhasil memaksimalkan kesempatan tersebut, tendangannya ditepis oleh kiper Mongolia.
Hingga akhirnya pada menit 90+7 Filipina berhasil mencetak gol lewat tendangan Gerrit Holtmann.
Baca Juga: Puji Kualitas Timnas Indonesia, Pelatih Yordania Janjikan Hal Ini Lawan Skuad Garuda
Dengan kemenangan 1-0 itu, kini harapan Filipina untuk meraih tiket ke putaran final Piala Asia terbuka lebar.
Sementara itu tim tuan rumah, Mongolia, sudah dipastikan tersingkir dan tidak akan lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Sebab, mereka menyisakan satu pertandingan.
Jika menang di pertandingan terakhir pun Mongolia hanya akan mendapatkan tiga poin dan tidak bisa mengejar perolehan poin tim-tim lain di grupnya.
Presiden PFF, Mariano Araneta, berharap Filipina di bawah asuhan Thomas Dooley mampu memberikan hasil terbaiknya di Kualifikasi Piala Asia 2023.
"Kami percaya bahwa dia dapat membawa tim ke tingkat yang lebih tinggi dalam tugas keduanya sebagai pelatih," ujar Mariano, dilansir SuperBall.id dari laman PFF.
"Kami berharap dia dan tim baik-baik saja saat mereka mempersiapkan diri untuk Kualifikasi Piala Asia AFC 2023.”
Pelatih berusia 61 tahun itu pernah membawa Filipina ke Kualifikasi Piala Asia pada tahun 2018.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023 - Pelatih Bahrain Khawatirkan Dua Hal Jelang Hadapi Malaysia
Thomas Dooley percaya dirinya bisa membawa Filipina ke tempat yang seharusnya.
"Saya merasa terhormat untuk mengambil tanggung jawab untuk membawa tim kembali ke tempat asalnya," terang Dooley.
Duel lain di Grup B hari ini adalah Yaman versus Palestina.
Palestina sudah mengoleksi 3 poin, sedangkan Yaman masih 1.
Jika Palestina menang, maka tim ini menggusur Filipina dari puncak klasemen dan memastikan tiket Piala Asia 2023, minimal sebagai salah satu dari 5 runner-up terbaik.