Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Salah satunya adalah peluang emas lewat tendangan penalti yang masih bisa ditepis oleh Nadeo Argawinata.
Kendati demikian, ia mengatakan bahwa kemenangan adalah yang terpenting, berapapun skornya.
Terlebih kemenangan atas Indonesia membuat Yordania kini memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 6 poin dari 2 laga.
"Kami sebenarnya bisa meraih kemenangan besar, tapi kami menyia-nyiakan banyak peluang, termasuk penalti."
"Yang paling penting adalah menang dan bergerak maju di puncak grup," kata Hamad, dikutip SuperBall.id dari JFA.jo.
Baca Juga: Timnas Singapura Kalah Lagi, Makin Sulit Kejar Indonesia di Ranking FIFA
Lebih lanjut, Adnan Hamad mengatakan bahwa laga terakhir melawan Kuwait adalah partai krusial untuk lolos ke putaran final.
Di pertandingan yang berlangsung pada Selasa (14/6/2022) itu, ia yakin timnya mampu meraih hasil maksimal.
"Tidak ada keraguan bahwa konfrontasi yang akan datang melawan Kuwait sangat penting untuk lolos ke putaran final."
"Tetapi saya yakin dengan tim saya dan kesiapan para pemain untuk mencapai apa yang diperlukan," lanjut Hamad.