Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Presiden 2022 - Bek Sayap Bali United Waspadai Rekrutan Asing Persib Bandung

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 12 Juni 2022 | 13:44 WIB
Ciro Alves dan David da Silva saat berlatih bersama Persib Bandung di Lapangan Soccer Republic, Jumat 27 Mei 2022. (PERSIB.CO.ID)

“Kita semua tahu Ciro Alves pemain bagus punya dribel, punya finishing, punya kemampuan," kata Ricky, dikutip SuperBall.id dari Simamaung.com.

"Dia juga punya kemampuan untuk menghadapi lawan, dan dia sudah tunjukkan itu di Persikabo 1973."

"Dia punya kualitas di sana, punya kelas di sana, sekarang dia di Persib, dia akan tunjukkan kelasnya, dia akan tunjukkan kualitas dia," tambahnya.

Baca Juga: Bali United Selalu Tampil Gemilang di Tangan Teco, Bakal Jadi Mimpi Buruk Persib?

Meski demikian, Ricky mengaku Ciro bukan satu-satunya pemain yang bisa memberikan ancaman kepada timnya.

Beberapa pemain yang juga dinilai bisa mengancam adalah David da Silva, Febri Hariyadi, Frets Butuan, dan Ezra Walian.

Untuk itu, Ricky menegaskan bahwa ia dan rekan-rekannya tidak akan memfokuskan kewaspadaan kepada satu pemain saja.

“Sejatinya dia pemain berbahaya, selamanya dia akan berbahaya yang pasti untuk antisipasi mungkin enggak ada lebih kepada waspada."

"Semua pemain Persib bagus semua punya kualitas, jadi kita lebih waspada ke semua pemain,” lanjut Ricky.

Lebih lanjut, Ricky juga mengungkapkan bahwa pelatih Stefano Cugurra telah mempersiapkan tim dengan baik.