Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Presiden 2022 - Jelang Lawan Bhayangkara FC, Aji Santoso Hanya Ingin Anak Asuhnya Tampil Menghibur

By M Hadi Fathoni - Senin, 13 Juni 2022 | 15:50 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (tengah), menberikan ancungan jempol saat ditemui wartawan di Jakarta International Stadium, Jakarta Utara, 17 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Persebaya Surabaya akan melakoni partai perdana mereka di ajang Piala Presiden 2022.

Di laga perdana Grup C tersebut, skuad berjuluk Bajul Ijo itu akan bertemu dengan Bhayangkara FC pada Senin (13/6/2022) pukul 20.30 WIB.

Laga ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat.

Pada musim lalu, Persebaya memiliki catatan yang sangat buruk saat melawan Bhayangkara FC di ajang Liga 1.

Dari dua kali pertemuan, Persebaya tak mampu mencuri poin dari tangan Bhayangkara FC.

Pertemuan pertama mereka di Liga 1 2021/2022 terjadi pada September tahun lalu.

Kala itu Bhayangkara mampu memenangi pertandingan dengan skor 1-0.

Di pertemuan kedua yang berlangsung pada Januari 2022 lalu, Bhayangkara lagi-lagi berhasil menaklukan Persebaya Surabaya.

Saat itu Persebaya takluk dengan skor 1-2 dari Bhayangkara FC.

Akan tetapi catatan buruk itu sama sekali tidak mengganggu fokus Persebaya pada Piala Presiden 2022 ini.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persebaya Surabaya, Aji Santoso.

Menurut Aji, saat ini Persebaya Surabaya sudah banyak mengalami perubahan dari sisi permainan.

Begitu pula dengan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Wasit Persik Vs Persikabo Abaikan Aturan FIFA, Djajang Nurdjaman Marah

"Musim baru, lembaran baru. Banyak yang sudah berubah baik di Persebaya dan Bhayangkara," ucap Aji Santoso, dilansir SuperBall.id melalui laman resmi klub.

Aji pun menjelaskan bahwa dirinya tidak ada niatan untuk melakukan revans terhadap Bhayangkara.

Ia hanya ingin melihat penampilan maksimal ditunjukan oleh para anak asuhnya.

Pelatih berusia 52 tahun itu meminta anak asuhnya untuk bermain maksimal dan menghibur.

"Yang jelas bagi saya bukan masalah revans, tapi bagaimana berupaya untuk tampil maksimal, menghibur dan meraih tiga poin."

"Meskipun memang tidak mudah, perlu usaha keras untuk mewujudkannya," imbuhnya.

Terkait masalah pemain asing yang baru saja bergabung beberapa waktu lalu.

Aji menjelaskan hal tersebut bukanlah sebuah masalah besar bagi Persebaya.

Ia sudah meminta seluruh para pemainnya untuk cepat beradaptasi dengan skema permainan yang diterapkannya.

Baca Juga: Bak Final Kompetisi Eropa, Robert Alberts Terpesona Laga Persib Bandung Vs Bali United

Sebagai informasi, pada musim ini Persebaya kedatangan empat pemain asing.

Keempat pemain tersebut adalah Leo Lelis, Higor Vidal, Sho Yamamoto, dan Silvio Junior.

"Silvio memang baru bergabung belum ada sepekan. Kendalanya cuma belum hafal pemain. Tapi untuk semua saya paksa untuk segera beradaptasi," tutup Aji.

Lantas, akankah Persebaya Surabaya berhasil memetik kemenangan atas Bhayangkara di laga nanti?.

Atau justru Bhayangkara yang berhasil menjaga tren positif mereka saat bertemu dengan Persebaya Surabaya?.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P