Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Presiden 2022 - Tekuk Persebaya Surabaya, Persib Bandung Geser Bhayangkara FC

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 17 Juni 2022 | 22:32 WIB
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers merayakan gol ke gawang Persebaya. (Persib)

Pada menit ke-63, Persebaya sejatinya mampu mencetak gol lewat gol Brylian Aldama.

Akan tetapi, wasit menganulir gol tersebut karena menganggap Brylian berada dalam posisi offside.

Dua menit berselang, tendangan Ezra Walian dari luar kotak penalti masih bisa ditepis oleh Andhika.

Pada menit ke-66, giliran sundulan Silvio yang masih melambung di atas mistar gawang Persib.

Kedua tim terlibat jual beli serangan, namun sayang tidak ada gol yang tercipta.

Pada menit ke-72, tendangan bebas Leo Lelis masih bisa ditepis oleh kiper Persebaya, Fitrul Dwi Rustapa.

Pada menit ke-86, tendangan bebas Higor Vidal masih melambung tipis di atas mistar gawang Persib.

Terus menekan, Persebaya justru kembali kebobolan lewat gol yang dicetak oleh Ciro Alves pada masa injury time.

Hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan, skor 3-1 untuk keunggulan Persib Bandung tetap bertahan.

Dengan hasil ini, Persib Bandung menggeser Bhayangkara FC di puncak klasemen Grup C dengan koleksi 4 poin dari dua laga.