Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Hadapi Persikabo 1973, Pelatih Arema FC Khawatir Dukungan Supporter Malah Jadi Bumerang untuk Timnya

By M Hadi Fathoni - Minggu, 19 Juni 2022 | 11:14 WIB
Pelatih Eduardo Almeida saat memimpin latihan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (19/5/2022). (INSTAGRAM/@AREMAFCOFFICIAL)

SUPERBALL.ID - Arema FC akan bertemu dengan Persikabo 1973 pada partai hidup mati Grup D Piala Presiden 2022.

Laga antara Arema FC melawan Persikabo 1973 akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (19/6/2022) pukul 20.30 WIB.

Grup D saat ini diisi oleh tim-tim yang memiliki kesempatan yang sama untuk lolos ke babak delapan besar Piala Presiden 2022.

Sebab keempat tim yang terdiri dari Arema FC, Persikabo 1973, Persik Kediri, dan PSM Makassar masing-masing mengoleksi tiga poin.

Hal ini tentu membuat keempat tim itu akan mengincar kemenangan untuk lolos ke babak selanjutnya.

Hanya saja, Arema FC tentu lebih diunggulkan pada laga melawan Persikabo 1973 malam nanti.

Sebab Arema FC berstatus tim tuan rumah Grup D Piala Presiden 2022.

Para pendukung Arema FC pun diprediksi akan membanjiri Stadion Kanjuruhan untuk mendukung tim kesayangannya.

Kedatangan para supporter itu pun akan coba dimanfaatkan oleh kubu Arema FC untuk meraih kemenangan.

Pelatih kepala Arema FC, Eduardo Almeida, mengatakan bahwa dukungan para supporter sangat bagus untuk timnya.