Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, Marselino kemungkinan harus membela Timnas U-19 Indonesia di ajang Piala AFF U-19 2022.
Marselino menjadi salah dari 30 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC).
Piala AFF U-19 2022 yang berlangsung di Indonesia dijadwalkan bergulir pada 2-15 Juli 2022.
Sebelum Kualifikasi Piala Asia 2023, Marselino juga membela Timnas Indonesia di SEA Games 2021.
Menanggapi dirinya yang super sibuk pada tahun ini, Marselino menyatakan tidak akan pernah lelah.
Ia pun siap mempersiapkan diri dengan baik agar bisa memberikan yang terbaik untuk timnas maupun klub.
"Ya saya akan mempersiapkan diri saya agar bisa memberikan yang terbaik," kata Marselino Ferdinan, dikutip SuperBall.id dari BolaSport.com.
Baca Juga: Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Diremehkan Media Vietnam!
"Kalau target enggak gimana-gimana. Kami maksimal setiap pertandingan," kata pemain berusia 17 tahun itu.
Apa yang dialami oleh Marselino pada tahun ini nyaris serupa dengan bintang muda Barcelona, Pedri.