Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Walaupun sudah menyetujui persyaratan pribadi dengan pemain sayap, klub raksasa Liga Spanyol itu mengalami keterbatasan soal keuangan mereka.
Oleh sebab itu, Barcelona kabarnya ingin melepas beberapa pemain terlebih dahulu sebelum mendapatkan Raphinha.
Raphinha bergabung dengan Leeds dalam kesepakatan 17 juta pound dari Rennes pada 2020.
Saat ini Raphinha masih memiliki dua tahun sisa kontraknya bersama Leeds.
Leeds United kabarnya telah memasang banderol senilai 50 juta pound untuk Raphinha musim panas ini.
Raphinha adalah salah satu pemain yang menonjol di Liga Inggris musim lalu.
Dengan catatan 11 golnya, Raphinha memainkan peran penting di klub yang membuat Leeds terhindar dari degradasi.
Apabila Leeds degradasi ke Championship, kemungkinan winger asal Brasil itu akan tersedia dengan mahar 30 juta pound.