Piala AFF U-19 2022 - Jelang Lawan Vietnam, Timnas U-19 Indonesia Fokus Asah Taktik

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 1 Juli 2022 | 18:29 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), sedang memberikan intruksi kepada sejumlah pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 23 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia fokus mengasah taktik menjelang pertandingan melawan Timnas U-19 Vietnam di Piala AFF U-19 2022.

Timnas U-19 Indonesia bakal memulai kiprah di Piala AFF U-19 2022 dengan menghadapi Timnas U-19 Vietnam.

Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam WIB.

Menjelang laga tersebut, Timnas U-19 Indonesia terus mematangkan persiapan dengan menggelar latihan.

 Baca Juga: Timnas U-19 Vietnam Tak Akan Didukung Para Suporternya Selama Piala AFF U-19 2022, Kok Bisa?

Pada Kamis (30/6/2022), skuad besutan Shin Tae-yong itu menjalani latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi.

Dalam latihan tersebut, seluruh pemain tampak antusias melahap materi latihan yang diberikan Shin Tae-yong dan asistennya.

Pada latihan tersebut, Shin Tae-yong memberikan menu latihan dengan berfokus pada taktik.

Hal itu disampaikan oleh salah satu pemain Timnas U-19 Indonesia, yakni Teuku Razzaa Fachrezi.