Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia gagal mendapatkan tiga poin di pertandingan perdana Piala AFF U-19 2022.
Garuda Nusantara harus menerima hasil imbang setelah tidak mampu mencetak gol ke gawang Vietnam pada Sabtu (2/7/2022).
Menanggapi hal tersebut, pakar sepak bola Malaysia, Raja Isa, memberikan komentar.
Raja Isa menyoroti permainan Timnas U-19 Indonesia, menurutnya mereka tidak menunjukkan citra bagus di sepak bola.
Baca Juga: Pelatih Asal Malaysia Klaim Timnas U-19 Indonesia Masih Anut Gaya Bermain yang Jadul
Pria yang pernah melatih beberapa klub di Indonesia itu mengatakan Timnas U-19 Indonesia selalu saja bermain dengan keras.
"U-19 Indonesia jelas memperlihatkan citra buruk dalam cara bermain," ujar Raja Isa dilansir SuperBall.id dari laman Soha.vn.
"Situasi agresif, bahkan kekerasan, tidak diperlukan dalam turnamen remaja."
Raja Isa menyayangkan sikap para skuad Garuda Nusantara tersebut, karena mereka seharusnya bisa tampil lebih baik.