Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Kiper Arema FC, Adilson Maringa, mengungkap alasan dirinya absen dalam pertandingan melawan PSM Makassar.
Arema FC harus mengakui keunggulan tuan rumah PSM Makassar pada pertandingan pekan kelima Liga 1 2022-2023.
Dalam laga yang digelar di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sabtu (20/8/2022) sore WIB, PSM Makassar menang 1-0.
Gol kemenangan klub berjuluk Juku Eja itu pada pertandingan ini dicetak oleh Yuran Fernandes via titik putih.
Baca Juga: Dipermalukan Persija Jakarta di Hadapan Penggemar Sendiri, Ini Dalih Rahmad Darmawan
Wasit menunjuk titik putih setelah Everton Nascimento dijatuhkan oleh Bagas Adi di kotak terlarang.
Pada pertandingan ini, Arema FC tidak menurunkan penjaga gawang utama mereka yakni Adilson Maringa.
Posisi kiper asal Brasil itu digantikan oleh Teguh Amiruddin meski nama Maringa masih ada di daftar cadangan.
Padahal Maringa selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar dalam empat pertandingan Arema FC sebelumnya.
Terkait absennya Maringa, pelatih Arema FC Eduardo Almeida hanya mengatakan bahwa itu adalah pilihannya.
“Soal absennya Maringa, ini pilihan saya,” kata Almeida dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan.
“Apa pun kondisinya (Maringa), entah itu sakit atau tidak sakit, yang pasti ini pilihan saya bersama internal pelatih,” tambahnya.
Tidak ada pula keterangan dari dokter tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi, terkait absennya Maringa.
Pada akhirnya, Maringa sendiri yang angkat bicara terkait alasan dirinya tidak diturunkan.
Baca Juga: Persija Jakarta dan Abdulla Yusuf Helal Tampil Perkasa, Thomas Doll Justru Sumringah karena Hal Ini
Kiper berusia 31 tahun itu mengaku mengalami keracunan makanan hingga membuat perutnya bermasalah.
Namun, Maringa membantah keracunan makanan yang dialaminya karena jajan sembarangan di luar hotel tempat tim menginap.
“Tentu saya sangat sedih melihat tim kalah ketika saya tidak bermain," kata Maringa, dikutip SuperBall.id dari Wearemania.net.
"Saya mengalami keracunan makanan. Perut saya bermasalah.”
“Saya tidak tahu apa makanan yang membuat perut saya sakit."
"Itu terjadi setelah kami makan makan malam terakhir sebelum pertandingan."
"Saya tidak makan di luar, karena saya selalu makan bersama-sama tim."
"Kadang saya tidak tahu kalau makanan yang saya santap mengandung banyak merica,” tambahnya.
Meski begitu, Maringa mengaku kondisinya sudah lebih baik dan siap tampil di laga selanjutnya.
“Sekarang sudah lebih baik. Untuk pertandingan selanjutnya saya siap untuk bermain lagi,” pungkasnya.