Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Christian Eriksen mendapatkan peluang saat laga baru berjalan tujuh menit.
Gelandang asal Denmark itu mendapatkan umpan matang dari Diogo Dalot, namun sayang tendangannya masih menyamping di sisi gawang Arsenal.
Lima menit berselang, Arsenal berhasil mencetak gol lewat sepakan Gabriel Martinelli.
Namun gol tersebut dianulir wasit setelah meninjau VAR, karena Odegaard dinilai melakukan pelanggaran berupa dorongan terhadap Eriksen.
Serangan beruntun Manchester United akhirnya berbuah manis di menit ke-35.
Antony berhasil mencetak gol di laga debutnya dengan sepakan kaki kirinya setelah menerima umpan matang dari Marcus Rashford.
Gol Antony itu bertahan hingga turun minum, Manchester United unggul 1-0 atas Arsenal di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Arsenal langsung mencoba mengurung barisan pertahanan Manchester United.
Di menit ke-57, Ten Hag menarik keluar Antony dan menggantikannya dengan Cristiano Ronaldo.
Arsenal yang terus menerus menekan barisan pertahanan Manchester United akhirnya mencetak gol penyeimbang lewat Bukayo Saka di menit ke-60.