Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Timnas U- 20 Laos Hadapi Ujian Terberat, Myanmar Siap-siap Angkat Koper

By Lola June A Sinaga - Senin, 12 September 2022 | 14:41 WIB
Shin Tae-yong memimpin latihan Timnas U-20 Indonesia untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 12 September 2022. (PSSI.ORG)

SUPERBALL.ID - Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 kembali digelar hari ini. Baru istirahat sehari, Timnas U-20 Laos dan Myanmar langsung menghadapi laga sangat berat.

Kedua tim ASEAN itu memetik hasil bertolak belakang dalam laga perdananya 10 September lalu.

Myanmar dibantai China 3-1 di Grup A, sedangkan Laos menang 3-0 atas tim terlemah Grup B Guam.

Pada laga kedua, Senin (12/9/2022) pukul 22.15 WIB, Myanmar tampaknya bakal kembali menjadi santapan lawannya.

Baca Juga: Ditekuk Thailand Sebelum Jumpa Timnas U-20 Indonesia, Kiper Hong Kong Bocorkan Kelemahan Timnya

Tim yang dihadapinya adalah Uzbekistan.

Meski sudah otomatis lolos ke Piala Asia U-2023 karena menjadi tuan rumah, tim Asia Tengah itu tetap beringas.

Buktinya, pada laga perdana pekan lalu Uzbekistan mengubur Maladewa 7-0.

Jika kalah lagi, maka hampir bisa dipastikan Myanmar angkat koper dan menjadi tim pertama ASEAN yang tersingkir.