Pelatih Asal Malaysia Sebut Timnas U-20 Indonesia Unggul Jauh atas Vietnam di Segala Aspek, Bakal Menang Mudah?

By M Hadi Fathoni - Minggu, 18 September 2022 | 18:27 WIB
Skuad timnas U-19 Indonesia (skuat timnas U-19 Indonesia) sedang berfoto bersama dengan petinggi PSSI diantaranya Mochamad Iriawan (Ketua Umum PSSI) dan Indra Sjafri (Direktur Teknik PSSI) di Lapangan A, Senayan, Jakarta, 30 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih asal Malaysia, Raja Isa, kembali mengomentari laga antara Timnas U-20 Indonesia melawan Vietnam.

Laga antara Timnas U-20 Indonesia dan Vietnam ini diprediksi akan berjalan sengit.

Pasalnya, kedua negara ini sedang memperebutkan gelar juara Grup F yang nantinya akan mengantarkan salah satu dari mereka ke putaran final Piala Asia U-20 2023.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu (18/9/2022) pukul 20.00 WIB.

Raja Isa sebelumnya sudah pernah berkomentar tentang perseteruan antara skuad Garuda Nusantara dengan Vietnam.

Akan tetapi hal itu terjadi pada ajang Piala AFF U-19 2022 lalu.

Kini Raja Isa kembali dengan komentarnya terkait pertandingan panas ini.

Menurutnya, laga antara Indonesia dan Vietnam ini masih dalam kategori bergengsi walaupun di level kelompok umur.

Hal itu dikarenakan ada hal yang dipertaruhkan kedua tim pada laga ini.

Ia pun tak segan-segan melabeli laga ini sebagai ajang penentuan raja ASEAN.