Timnas Indonesia Kalahkan Curacao, Sikap Rendah Hati Shin Tae-yong Jadi Sorotan Media Vietnam

By Ragil Darmawan - Minggu, 25 September 2022 | 22:06 WIB
Shin Tae-yong mengamati permainan Timnas U-20 Indonesia saat melawan Vietnam dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 18 September 2022. (PSSI.ORG)

Namun, berkat kerja keras para pemain Garuda, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Curacao.

Selain itu, bukan merasa berbangga diri dengan strateginya yang berhasil, Shin Tae-yong justru ingin mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para pemain Timnas Indonesia yang telah berjuang dengan penuh semangat hingga akhir.

"Memang, Curacao memiliki peringkat yang lebih baik dari kami dan permainan yang mereka ciptakan juga lebih unggul," ujar Shin Tae-yong.

"Indonesia juga memiliki banyak kesulitan."

"Ketika kami membiarkan lawan mencetak gol terlebih dahulu, tapi untungnya kami bisa membalikkan keadaan."

"Para pemain Indonesia menunjukkan keinginan kuat untuk menang. Mereka bekerja keras."

"Inilah sebabnya saya ingin berterima kasih kepada mereka."

"Para pemain bermain sangat baik melawan Curacao."

"Kabar baiknya adalah mereka tidak takut pada lawan yang jauh lebih dihargai daripada mereka."

Setelah menang di Stadion GBLA, Timnas Indonesia masih akan menjalani laga kedua menghadapi Curacao.

Untuk laga kedua, pertandingan Indonesia versus Curacao dijadwalkan bergulir di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/9/2022) malam WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)