Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya harus melihat pemain lain yang bisa main di sana (bek tengah)."
"Dan saya ingin melihat apa yang bisa dilakukan oleh Malacia."
"Pekerjaan defensif yang dia (Malacia) lakukan sangan bagus," ucap Van Gaal, dikutip SuperBall.id dari Metro.
Akan tetapi, eksperimen ini justru mendapat penolakan dari Malacia.
Malacia enggan bermain secara terus-terusan sebagai bek tengah pada ajang Piala Dunia 2022 nanti.
Ia menegaskan bahwa dirinya lebih nyaman bermain sebagai bek kiri.
Malacia pun mengaku sudah membahas hal ini bersama Van Gaal seusai laga.
Pemain Manchester United itu secara blak-blakan menjelaskan kepada pelatihnya tersebut bahwa dirinya tak mau bermain sebagai bek tengah.
"Saya tidak setuju pada saat itu, ya. Betul sekali. Setelah pertandingan kami berbicara tentang momen itu untuk sementara waktu dan kemudian selesai."