Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keempat tim tersebut masih bisa masuk enam besar klasemen jika mampu mengalahkan lawan masing-masing di laga terakhir.
Timnas U-17 Indonesia perlu berharap raihan poin dan aspek lainnya lebih baik dari setidaknya 4 tim runner-up di grup lain.
Hingga hari ini, sudah ada tiga tim yang sudah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Ketiga tim tersebut adalah Jepang (Grup A), Uzbekistan (Grup J), dan Iran (Grup I).
Mereka dipastikan menjadi juara masing-masing grup usai menyapu bersih laga yang dilakoni dengan kemenangan.
Dengan demkian, kini hanya tersisa 13 tiket putaran final yang masih akan diperebutkan oleh sejumlah tim.
Sementara itu, sebanyak 19 tim telah dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023.
Dari 19 tim tersebut, empat di antaranya adalah wakil Asia Tenggara yakni Filipina, Myanmar, Singapura, dan Kamboja.
KLASEMEN SEMENTARA RUNNER-UP TERBAIK
China 1 9 +9 3
Tajikistan 1 9 +3 3
India 1 3 +3 3
Thailand 1 3 +2 3
Malaysia 1 3 +1 3
Bangladesh 1 2 +1 3
Jordania 1 3 0 1
Korea Selatan 1 2 -1 0
Oman 1 1 -1 0
Laos 1 0 -3 0
Keterangan: Urutan angka yang tertera di atas adalah jumlah pertandingan, memasukkan gol, selisih gol dan total poin. Hanya posisi enam teratas yang berhak lolos ke putaran final.
Baca Juga: Malaysia Kejutkan UEA dan Perpanjang Napas, Tantang Timnas U-17 Indonesia di Laga Pamungkas