Wakil ASEAN yang Berpeluang Susul Vietnam dan Malaysia ke Piala Asia U-17 2023, Bagaimana Timnas U-17 Indonesia?

By Wibbiassiddi - Minggu, 9 Oktober 2022 | 22:48 WIB
Timnas U-17 Malaysia tampak merayakan gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Indonesia gagal memastikan tiket putaran final Piala Asia U-17 2023 sebagai juara Grup B setelah kalah telak dari Malaysia dengan skor 1-5.

Akibat hasil tersebut, Timnas U-17 Indonesia hanya menempati posisi runner-up Grup B dengan perolehan 9 poin dari tiga pertandingan.

Tetapi skuad Garuda Asia kemungkinan sulit untuk lolos ke putaran final.

Pasalnya hasil pertandingan melawan tim peringkat 4 dan 5 tidak dihitung, artinya Timnas U-17 Indonesia hanya mengumpulkan 3 poin saja berkat kemenangan melawan Uni Emirat Arab.

Baca Juga: Klasemen Runner-up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Posisi Indonesia Mengkhawatirkan

Garuda Asia harus menunggu hasil pertandingan di grup lain, termasuk duel India vs Arab Saudi.

Sedangkan bagi Malaysia, menang atas Timnas U-17 Indonesia membuat mereka berhasil lolos putaran final dengan predikat sebagai juara Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Malaysia akhirnya mendampingi Vietnam sebagai perwakilan ASEAN yang lolos ke putaran final sebagai juara grup.

Vietnam berhasil menjadi pemuncak klasemen Grup F setelah mengalahkan Thailand dengan skor 3-0.

Hal tersebut membuat Vietnam menjadi tim pertama wakil ASEAN yang lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023.

Sementara Thailand menjadi salah satu calon runner-up terbaik dan bergabung dengan Indonesia untuk menentukan nasibnya apakah lolos juga ke putaran final.

Namun, pencapaian Thailand di klasemen runner-up terbaik lebih unggul daripada Indonesia.

Thailand juga mengumpulkan 3 poin seperti Indonesia, tapi selisih golnya hanya minus 1, sedangkan skuad Garuda Asia minus 3.

Bahkan Indonesia juga kalah dibandingkan dengan Laos, yang mengumpulkan 3 poin dan selisih gol minus 2.

Baca Juga: Thailand Tumbang, Timnas U-17 Vietnam Lolos ke Piala Asia U-17 2023

Sehingga, sejauh ini hanya dua perwakilan dari ASEAN yang sudah dipastikan memegang tiket putaran final, yakni Vietnam dan Malaysia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)