Liga 1 Berhenti, Persija Jakarta Liburkan Pemainnya dan Beri Program Latihan Mandiri

By Wibbiassiddi - Senin, 10 Oktober 2022 | 20:10 WIB
Bek Persija Jakarta, Otavio Dutra (kanan), sedang berlatih umpan pendek di Lapangan Por Pelita Jaya, Sawangan, Jawa Barat, 17 Desember 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta memutuskan untuk meliburkan para pemainnya menyusul diistirahatkannya Liga 1 sampai selesai investigasi tragedi Kanjuruhan.

Salah satu bek Persija Jakarta, Otavio Dutra, menyampaikan bahwa para pemain Macan Kemayoran tetap mendapatkan jatah latihan meski diliburkan.

Hal tersebut dilakukan oleh manajemen Persija Jakarta agar kondisi pemain bisa tetap dalam performa terbaik.

“Untuk sekarang kami akan libur. Tapi para staf pelatih tetap akan memberikan program latihan di rumah," ujar Dutra dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

Baca Juga: Ketum PSSI Didesak Mundur dan Tidak Cuci Tangan dalam Tragedi Kanjuruhan, Ini Respons Menpora

"Saya akan tetap latihan karena saya baru bisa bermain lagi setelah lima bulan cedera. Jadi saya harus menjaga kondisi fisik."

Meski belum tahu latihan seperti apa yang akan dilakukan, tapi Dutra dan para pemain Persija Jakarta lainnya siap mengikuti arahan dari pelatih.

"Kami belum tahu akan dapat program seperti apa, tapi saya dan yang lain tinggal mengikuti arahan pelatih saja."

"Yang pasti kami bisa melakukan latihan itu di rumah."