Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pakar Vietnam Sebut Ancaman Shin Tae-yong Mundur jika Ketum PSSI Mundur Terlalu Berlebihan

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 16 Oktober 2022 | 16:18 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong berpelukan dengan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan saat jumpa pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, 10 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Ketua Umum PSSI-lah yang membawa Shin Tae-yong dan mereka memiliki hubungan dekat, sangat protektif satu sama lain."

"Ketika dia diminta untuk mengundurkan diri, Shin Tae-yong membuat pernyataan membela dengan segala cara."

"Shin Tae-yong terlalu emosional. Sebelumnya ia juga menuding Vietnam dan Thailand main mata di Piala AFF U-19 2022."

"Saat itu, Ketua Umum PSSI juga membela pandangan Shin Tae-yong. Sebagai seorang profesional, itu tidak baik," tambahnya.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Berangkat ke Eropa, Pertanda Shin Tae-yong Tidak akan Mundur?

Lebih lanjut, Vu Manh Hai menilai hubungan yang terlalu pribadi antara Shin Tae-yong dan Iriawan kurang baik untuk sepak bola Indonesia.

"Hubungan Shin Tae-yong dan Ketua Umum PSSI sangat pribadi. Itu sama sekali tidak menguntungkan sepak bola Indonesia."

"Tidak peduli seberapa berjasanya Shin Tae-yong, sulit bagi penggemar Indonesia untuk setuju dengannya jika dia terus melakukan hal yang salah."

"Penggemar Indonesia juga sangat waspada, mereka mengetahui perbedaan antara benar dan salah."

"Itulah Shin Tae-yong, terlalu pribadi. Sekarang dia menyatakan bahwa jika Ketua Umum PSSI mundur, ia juga akan mundur."