Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia - 2 Pemain Sudah Pasti Absen, Nasib Varane Abu-abu, Prancis Kian Dekat dengan Kutukan Juara Bertahan?

By M Hadi Fathoni - Minggu, 23 Oktober 2022 | 20:30 WIB
Skuad timnas Prancis di final UEFA Nations League 2020-2021. (TWITTER.COM/EURO2024)

"Saya menyesalkan atas apa yang dialami oleh Mike Maignan," ucap Stefano Pioli, dikutip SuperBall.id dari Football Italia.

"Kami mempertimbangkan segala kemungkinan yang ada, kami memeriksa segala hal."

"Namun, cedera tersebut akan membuatnya menepi hingga Januari," lanjut Pioli.

Derita yang dialami oleh skuad asuhan Didier Deschamps tersebut tampaknya tak berhenti di Mike Maignan.

Baca Juga: Piala Dunia - Raphael Varane Cedera, Timnas Prancis Terancam Alami Krisis Bek

Yang terbaru, Raphael Varane juga mengalami cedera hamstring saat membela Manchester United.

Ia dipasang sebagai starting line-up oleh Erik ten Hag saat Manchester United bersua ke kandangnya Chelsea, Stamford Bridge, pada Sabtu (23/10/2022) malam WIB.

Pada laga yang berakhir imbang 1-1 tersebut, Varane ditarik keluar oleh Ten Hag pada menit ke-60.

Ia mengalami cedera hamstring setelah gagal menghentikan laju dari bomber Chelsea, Pierre-Emerick Aubameyang.

Seusai laga, Erik ten Hag pun membeberkan kondisi terkini pemainnya tersebut.