Pelatih Persebaya Yakin Kiper Pelapis Timnas U-20 Indonesia Ini Akan Menjadi Aset Berharga di Masa Depan

By M Hadi Fathoni - Senin, 31 Oktober 2022 | 08:45 WIB
Aditya Arya Nugraha, kiper pelapis Timnas U-20 Indonesia. (PSSI)

SUPERBALL.ID - Pelatih kiper Persebaya Surabaya memberikan pujian kepada salah satu penggawa Timnas U-20 Indonesia.

Salah satu penggawa Timnas U-20 Indonesia, yakni Aditya Arya dianggap memiliki mental dan keberanian yang sangat tinggi.

Seperti yang diketahui, Aditya Arya saat ini berstatus sebagai kiper nomor dua Timnas U-20 Indonesia.

Ia menjadi pelapis Cahya Supriadi di skuad Garuda Nusantara.

Pernyataan terkait mental dan keberanian seorang Aditya Arya tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kiper Persebaya Surabaya, Benyamin van Breukelen.

Benyamin menjelaskan bahwa Aditya Arya berpotensi menjadi kiper masa depan Timnas Indonesia dan Persebaya Surabaya.

Hal itu dikatakannya setelah melihat penampilan Aditya bersama Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Aditya Arya turut membantu skuad Garuda Nusantara menyabet tiket menuju putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Di babak kualifikasi, Aditya sempat dipercaya oleh Shin Tae-yong tampil sebanyak dua kali membela Timnas U-20 Indonesia.

Ia dipercaya menggantikan Cahya Supriadi yang mengalami cedera pada laga melawan Hongkong di babak kualifikasi.