Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Piala AFF 2022, Timnas Malaysia Difitnah Terlibat Pengaturan Skor di Laga Uji Coba

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 19 November 2022 | 19:22 WIB
Pemain Timnas Malaysia dan Thailand duel udara dalam King's Cup atau Piala Raja di Thailand, 22 September 2022. (FAM.ORG.MY)

Timnas Malaysia dikabarkan melakukan perjalanan ke Amerika Serikat untuk memainkan sebuah laga uji coba.

Mereka dikabarkan telah memainkan laga uji coba melawan salah satu klub ternama asal Amerika Serikat, yakni LA Galaxy.

Pertandingan antara Timnas Malaysia dan LA Galaxy itu juga terindikasi match fixing.

Kabar ini pertama kali diungkap oleh salah satu pengamat sepak bola internasional, yakni Mark Stafford melalui siniarnya.

Baca Juga: Bek Malaysia Pede Negaranya Bisa Ikuti Jejak Timnas Indonesia Tampil di Piala Dunia

Mark menjelaskan bahwa di laga tersebut, LA Galaxy berhasil memenangi pertandingan melawan Timnas Malaysia secara sah.

Akan tetapi, kenyataan yang dipercaya oleh LA Galaxy tersebut palsu.

Sekretaris Jenderal FAM, Noor Azman Rahman, mengatakan bahwa berita tersebut palsu.

Ia menjelaskan bahwa Timnas Malaysia tidak pernah melakukan perjalanan ke Amerika Serikat dalam waktu dekat ini.

Noor Azman pun mengaku terkejut saat pertama kali mendengar kabar tersebut.