Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditekuk Negara Ranking Terendah Kedua, Argentina Gagal Ukir Rekor Bersejarah yang Sudah di Depan Mata

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 22 November 2022 | 20:11 WIB
Salem Al-Dawsari mencetak gol kedua bagi timnas Arab Saudi yang membawa keunggulan 2-1 atas timnas Argentina pada laga Grup C Piala Dunia 2022. (GLYN KIRK/AFP)

Argentina memang tampil mengesankan dalam beberapa bulan terakhir, termasuk mengalahkan Italia di Finalissima Juni lalu.

Tak hanya itu, Argentina juga mencetak 19 gol tanpa balas dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang.

Akan tetapi, rekor tak terkalahkan Messi dkk yang dimulai pada 2019 harus berakhir di laga pembuka Piala Dunia 2022.

Padahal, Argentina bisa mengukir rekor bersejarah jika setidaknya mampu menahan imbang Arab Saudi.

Baca Juga: Ketua Komite Wasit FIFA Pierluigi Collina Jelaskan Kenapa Waktu Tambahan di Piala Dunia 2022 Lebih Lama

Pasalnya, rekor tak terkalahkan dalam 37 laga akan membuat mereka menjadi tim dengan rekor unbeaten terpanjang.

Mereka akan menyamai rekor Timnas Italia yang mencatat 37 pertandingan tanpa kalah sejak Oktober 2018 hingga Oktober 2021.

Kekalahan Argentina membuat Italia saat ini masih menjadi penguasa tunggal untuk rekor tak terkalahkan terpanjang.

Sementara itu, Spanyol menjadi tim yang memutus rekor tak terkalahkan Italia pada Oktober tahun lalu.

Enam bulan setelahnya, Italia mengalami kekalahan mengejutkan dari Makedonia Utara di babak play-off kualifikasi zona Eropa.