Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fisik Kiper Timnas Indonesia Juga Digenjot, Nadeo Argawinata Siapkan Kejutan untuk Fans Jelang Piala AFF 2022

By M Hadi Fathoni - Minggu, 11 Desember 2022 | 21:31 WIB
Nadeo Argawinata sedang menangkap bola dalam sesi latihan bersama timnas Indonesia di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Nadeo Argawinata yang merupakan kiper nomor satu Timnas Indonesia mengungkapkan kondisi skuad Garuda jelang Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia sedang menjalani pemusatan latihan (Training Camp/TC) jelang Piala AFF 2022 di Bali.

TC ini sudah berlangsung sejak 28 November 2022 lalu.

Terhitung sudah dua minggu Nadeo dkk berlatih bersama di Bali.

Selama dua minggu tersebut, beberapa pemain juga sudah berbagi kisahnya masing-masing.

Namun, mayoritas pemain menjelaskan bahwa Shin Tae-yong sangat fokus mengembangkan fisik para anak asuhnya dalam sesi TC kali ini.

Hal itu disampaikan langsung oleh Saddil Ramdani, Yakob Sayuri, Hansamu Yama Pranata, dll.

Akan tetapi, latihan fisik ini juga terjadi di sektor kiper yang dikepalai oleh pelatih Kim Bong-soo.

Nadeo menjelaskan bahwa Kim Bong-soo dan Yoo Jae-hoon saat ini sedang menggeber fisik kiper Timnas Indonesia.

Kedua asisten Shin Tae-yong tersebut merasa kondisi fisik Nadeo, Muhammad Riyandi, dan Syahrul Trisna sangat menurun.

Oleh sebab itu, mereka meminta para kiper untuk segera meningkatkan kondisi masing-masing.

Sebagai informasi, latihan fisik ini sudah berjalan selama 10 hari terakhir.

Nadeo juga menjelaskan bahwa kondisinya memang sudah mulai membaik.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sempat Dikeroyok Pelatih Liga 1, Pemain Ini Jelaskan Pentingnya Ikuti TC Timnas Indonesia

Kendati demikian, Nadeo tak ingin berbagi lebih banyak lagi terkait masalah kebugaran ini.

Ia meminta para penggemar untuk melihat langsung kondisi para pemain saat Piala AFF 2022 resmi berlangsung nanti.

“Kami di posisi penjaga gawang masih ditahap latihan fisik,” ujar Nadeo Argawinata, dikutip SuperBall.id dari laman resmi Bali United.

“Kami sedang digembleng latihan fisik, jadi untuk perkembangan ke depannya, lihat nanti jika sudah ada perubahan latihan,” sambungnya.

Lebih lanjut, Nadeo Argawinata juga sudah menyatakan diri siap mewujudkan target yang dipasang oleh Shin Tae-yong di ajang kali ini.

Seperti diketahui, Shin menargetkan Timnas Indonesia menjadi juara di ajang Piala AFF 2022 ini.

Shin ingin mengaku ingin membalas budi dukungan dari para penggemar yang selama ini telah mendukungnya.

Ternyata semangat Shin Tae-yong itu juga menular ke para pemainnnya.

"Intinya kami berusaha menampilkan yang terbaik nantinya di pagelaran AFF," tutup Nadeo.

Baca Juga: Vietnam Dapat Kabar Buruk Jelang Hadapi Calon Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Timnas Indonesia juga diharapkan mampu lolos ke babak semifinall Piala AFF 2022 dengan mudah.

Mengingat mereka tergabung ke dalam Grup A yang tergolong cukup mudah.

Grup A ini berisikan Indonesia, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam, dan Kamboja.

Di atas kertas, saingan terberat skuad Garuda hanyalah Thailand di babak grup ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P