Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Skuad Kroasia tak akan terpaku kepada seorang Lionel Messi pada laga semifinal Piala Dunia 2022 melawan Argentina.
Kroasia akan melanjutkan kiprahnya di Piala Dunia 2022 dengan bertarung melawan Argentina.
Kedua tim ini akan saling bertarung di babak semifinal turnamen paling akbar empat tahunan ini.
Pertandingan antara Argentina melawan Kroasia ini akan berlangsung di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB.
Jelang laga tersebut, Kroasia diklaim tak akan fokus pada Lionel Messi saja.
Hal itu diungkapkan oleh Bruno Petkovic yang merupakan penyerang Kroasia.
Petkovic menjelaskan bahwa Zlatko Dalic tak perlu membuat strategi khusus untuk menghentikan Messi.
Pemain berusia 28 tahun itu sadar betul bahwa Messi adalah pemain terbaik di dunia yang membela Argentina.
Namun, menurutnya Argentina bukanlah hanya Messi saja.
Masih banyak pemain lainnya yang berpotensi untuk mengobrak-abrik lini pertahanan timnya.