Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia bakal melakoni pertandingan pertama mereka di babak penyisihan grup Piala AFF 2022.
Adapun lawan pertama yang bakal dihadapi oleh skuad besutan Shin Tae-yong itu adalah Timnas Kamboja.
Laga di Grup A itu bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (23/12/2022) pukul 16.30 WIB.
Menjelang laga tersebut, Shin Tae-yong mengharapkan penonton bisa memenuhi stadion untuk mendukung para pemainnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Sebut Piala AFF 2022 Bakal Jadi Ajang Pembuktian 3 Pelatih Korea Selatan
Sayangnya, harapan Shin Tae-yong tersebut belum bisa terpenuhi lantaran Polri memberlakukan pembatasan penonton.
PSSI memastikan bahwa laga Indonesia versus Kamboja di SUGBK hanya akan diisi kurang dari 25.000 penonton.
Sedangkan pada pertandingan kandang kedua melawan Thailand, kuota penonton ditambah menjadi 40.000.
Adapun kapasitas maksimal SUGBK mencapai 77.000 ribu penonton.
Pembatasan ini diberlakukan lantaran Polri ingin menerapkan Peraturan Polri Nomor 10 tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.
Meski keinginannya belum bisa terwujud, Shin Tae-yong mengaku tetap bersyukur karena pertandingan bisa disaksikan penonton.
"Ke depan, saya ingin lebih banyak suporter agar bisa mendukung penuh Garuda," kata Shin saat jumpa pers, Kamis (22/12/2022).
"Saya berharap stadion penuh bukan beberapa persen saja. Namun, saya tetap bersyukur pertandingan bisa disaksikan penonton," tambahnya.
Baca Juga: Segini Besaran Hadiah yang Bakal Didapat Timnas Indonesia jika Jadi Juara Piala AFF 2022
Menanggapi keinginan Shin Tae-yong tersebut, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan Polri bisa saja mencabut aturan pembatasan.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menjelaskan bahwa hal ini akan bergantung pada hasil evaluasi keamanan pertandingan melawan Kamboja dan Thailand.
Ia menambahkan bahwa ada kemungkinan jumlah penonton akan bertambah jika pertandingan berlangsung aman dan tertib.
Bahkan, bukan tidak mungkin penonton akan diizinkan untuk memenuhi stadion jika Indonesia lolos ke semifinal.
Oleh sebab itu, Iwan Bule mengimbau para suporter nantinya bisa menjaga ketertiban di stadion.
"Ini kan masih uji coba karena sejak kejadian di Stadion Kanjuruhan, baru kali ini suporter bisa kembali ke stadion."
"Jadi, kalau pertandingan aman, sukses, tertib, pasti pihak pemerintah akan mengevaluasi untuk menambah suporter di SUGBK."
"Saya yakin suporter bisa melakukan yang terbaik," kata Iwan Bule, dikutip SuperBall.id dari Antara News.