Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski baru berusia 23 tahun, nama Egy sudah tidak asing bagi media Vietnam karena menjadi langganan timnas dalam beberapa tahun.
Ia telah mencetak 5 gol dalam 17 penampilan untuk skuad Garuda dan dinilai memiliki teknik individu yang sangat terampil.
Mantan pemain Lechia Gdansk itu telah mencetak 2 gol sepanjang Piala AFF 2022, pencapaian yang sama dengan Klok.
Di usia 22 tahun, Witan menghabiskan bertahun-tahun bermain untuk Indonesia, mencetak 7 gol dalam 24 penampilan.
Lao Dong menilai winger AS Trencin itu adalah pemain yang memiliki kemampuan teknik dan sangat cepat.
Di babak penyisihan grup, ia mencetak 1 gol tetapi melewatkan peluang emas saat bermain imbang 1-1 dengan Thailand.
Bakat Arhan terlihat di Piala AFF 2020, dimana ia terpilih sebagai pemain muda terbaik turnamen tersebut.
Arhan dinilai sangat baik dalam menyerang dan memiliki senjata lemparan ke dalam yang sangat kuat layaknya tendangan bebas.
Lemparan ke dalam bek kiri Tokyo Verdy itu memang menjadi salah satu senjata Timnas Indonesia di era Shin Tae-yong.
Vietnam bahkan paham betul dengan hal tersebut hingga membuat latihan khusus untuk mengantisipasinya.
Baca Juga: Semifinal Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Vs Vietnam, Suporter Diminta Tak Bikin Gaduh di GBK