Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia melawat ke markas Timnas Vietnam pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022. Bagaimana rekor skuad Garuda di stadion tersebut?
Sebelumnya, Timnas Indonesia hanya mampu bermain imbang kala menghadapi Timnas Vietnam di laga leg pertama.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore WIB, kedua tim bermain imbang 0-0.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia harus berjuang keras pada pertandingan leg kedua mendatang.
Baca Juga: Regulasi Piala AFF 2022 Kini Berpihak ke Timnas Indonesia, Vietnam Bisa Lebih Brutal
Pasalnya, pertandingan leg kedua bakal digelar di kandang Timnas Vietnam di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) malam WIB.
Meski begitu, tim asuhan Shin Tae-yong itu masih memiliki peluang besar untuk lolos ke babak semifinal.
Hal ini karena Piala AFF 2022 kembali memberlakukan aturan gol tandang setelah pada edisi terakhir tidak digunakan.
Timnas Indonesia dipastikan akan lolos ke semifinal apabila mampu menahan imbang Vietnam dengan skor 1-1, 2-2, dan seterusnya.
Di samping itu, tim Merah-Putih juga memiliki rekor mentereng ketika bertanding di Stadion Nasional My Dinh.
Timnas Indonesia tercatat telah bertanding sebanyak enam kali di Stadion Nasional My Dinh.
Dari enam pertandingan tersebut, Indonesia mampu memetik empat kemenangan dengan dua di antaranya tidak dalam waktu normal (babak tambahan dan adu penalti).
Kemudian satu pertandingan berakhir imbang dan satu pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan.
Baca Juga: Main Kungfu ke Pemain Timnas Indonesia, Bek Vietnam Ini Malah Uber Wasit Usai Bertanding
Di antara enam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia tercatat bertemu Vietnam sebanyak dua kali.
Hasilnya, satu pertandingan berakhir imbang dan satu laga lainnya dimenangi Indonesia melalui babak adu penalti.
Terakhir kali Indonesia tampil di Stadion Nasional My Dinh adalah pada babak perebutan medali perunggu di SEA Games 2021.
REKOR TIMNAS INDONESIA DI STADION NASIONAL MY DINH
2003
Indonesia 1-0 Laos
2004
Indonesia 8-0 Kamboja
2014
Vietnam 2-2 Indonesia
Filipina 4-0 Indonesia
2016
Vietnam 2-2 (3-4 a.e.t.) Indonesia
2021
Malaysia 1-1 (3-4 pen) Indonesia
Baca Juga: Semifinal Piala AFF 2022 - Wasit Asal Jepang Bakal Pimpin Leg Kedua Timnas Indonesia Vs Vietnam