Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua gol kemenangan Khon Kaen United dicetak oleh mantan striker Bhayangkara FC Youssef Ezzejjari dan Phalakon Wokiang.
Hasil ini membuat Ratchaburi FC gagal memangkas jarak poin dengan pemuncak klasemen Chonburi FC.
Baca Juga: Ada Peran Timnas Indonesia di Balik Keberhasilan Thailand Tekuk Vietnam di Final Piala AFF 2022
Saat ini, Ratchaburi menermpati peringkat keempat Liga Thailand dengan 29 poin, terpuat 10 poin dari Chonburi FC.
Terlepas dari itu, penggunaan VAR di Liga Thailand mulai musim ini patut mendapat acungan jempol.
Meski baru digunakan mulai putaran kedua pekan ini, hadirnya VAR di Liga Thailand menjadi bukti sepak bola negara tersebut telah berkembang.
Tidak heran apabila Timnas Thailand baru saja meraih gelar Piala AFF 2022 yang merupakan trofi ketujuh mereka.
Thailand pun menjadi negara Asia Tenggara pertama yang menggunakan VAR pada kompetisi domestik mereka.
Sementara itu, Malaysia dan Vietnam juga sedang mempersiapkan VAR yang ditargetkan bisa digunakan beberapa musim lagi.
Di sisi lain, masih belum ada tanda-tanda kompetisi di Indonesia akan menggunakan VAR dalam waktu dekat.
Alih-alih menggunakan teknologi tersebut, Liga 1 bahkan saat ini tidak ada degradasi setelah Liga 2 dan Liga 3 dihentikan.