Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Persija Jakarta kembali duduk di puncak klasemen Liga 1 setelah mengalahkan Arema FC dengan skor 2-0.
Sejak menit awal, Persija langsung melakukan tekanan ke Arema FC.
Tapi beberapa kali tusukan yang dilakukan oleh pemain Persija Jakarta bisa dihalau oleh pemain Arema FC.
Hingga menit ke-19 skor tidak berubah, kedua tim belum berhasil mencetak gol.
Baca Juga: Jelang Laga Kontra Arema FC, Witan Sulaeman Belum Pasti Lakoni Debut untuk Persija Jakarta
Menit ke-34, Persija Jakarta mendapatkan hadiah penalti ketika Hanif Sjahbandi dilanggar oleh Ahmad Vigo.
Hanif Sjahbandi sukses melakukan eksekusi tendangan penalti, skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Persija Jakarta.
Arema FC yang tertinggal tidak mampu mencetak gol penyeimbang.
Hingga babak pertama berakhir belum ada lagi gol yang tercipta.