Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melansir dari Antara News, Indra menegaskan bahwa laga uji coba sangat penting untuk anak asuhnya.
Sebab ia ingin anak asuhnya benar-benar siap menghadapi ajang multi olahraga tersebut.
Seperti diketahui, Timnas U-22 Indonesia kemungkinan besar memiliki jadwal yang cukup padat pada SEA Games 2023 mendatang.
Mereka dikabarkan hanya akan memiliki satu hari untuk beristirahat penuh.
Dengan keadaan tersebut, Indra harus memutar otak untuk menjaga stabilitas kondisi fisik para pemainnya.
Untuk mengantisipasi hal itu, Indra ingin Timnas U-22 Indonesia setidaknya memiliki tiga laga uji coba.
Ia ingin melihat bagaimana kondisi anak asuhnya andai hanya memiliki waktu satu hari istirahat.
"Kami harus menyimulasikan jadwal pertandingan (uji coba)."
"Jadi kami mau nantinya ada tiga pertandingan, di mana kami bermain lalu istirahat, lalu bermain lagi dan seterusnya," jelas eks pelatih Bali United tersebut.