Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Hasil imbang melawan Uzbekistan pada laga pamungkas fase grup Piala Asia U-20 2023 sekaligus menjadi laga terakhir timnas U-20 Indonesia di ajang ini.
Duel timnas U-20 Indonesia melawan Uzbekistan digelar pada Selasa (7/3/2023) di Stadion Istiqlol, Fergana, pukul 21.00 WIB.
Pertandingan berakhir imbang tanpa gol, satu poin tambahan membuat timnas U-20 Indonesia mengoleksi 4 poin dari 3 laga.
Meski begitu, tambahan poin itu belum cukup mengatrol posisi skuad Garuda Nusantara di klasemen akhir Grup B Piala Asia U-20 2023.
Anak asuh Shin Tae-yong menghuni peringkat ketiga, Irak keluar sebagai runner-up setelah imbang melawan Suriah dengan skor 1-1.
Baca Juga: Soal Nasib Justin Hubner, Begini Kata PSSI: Tak Ada yang Perlu Dikhawatirkan
Meski mengoleksi skor yang sama dengan Irak, yakni 4 poin, skuad asuhan Shin Tae-yong kalah head-to-head pertemuan dengan tim tersebut.
Hasil imbang di babak pertama membuat timnas U-20 Indonesia sedikit merubah skema permainan di awal babak kedua, Hugo Samir ditarik keluar digantikan Frengky Missa.
Inisiasi serangan Ronaldo Kwateh dkk lebih terlihat, begitu pula penguasaan bola di mana para pemain lebih nyaman dalam memainkan bola.
Muhammad Ferrari dan Robi Darwis bergantian mendapatkan peluang pada menit ke-53, sayangnya masih mentah di tangan kiper Uzbekistan.