Zainudin Amali Puji Komitmen Pemkot Surakarta yang Merawat Stadion Manahan Solo Jelang Piala Dunia U-20 2023

By M Hadi Fathoni - Minggu, 12 Maret 2023 | 16:14 WIB
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, saat memberikan keterangan kepada media di Stadion Manahan, Solo, Minggu (12/3/2023). (LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

Menurutnya, ada beberapa hal lagi yang harus diperbaiki menjelang berlangsungnya ajang tersebut.

Salah satunya adalah kondisi rumput di stadion berkapasitas 25.000 penonton itu.

Ia menjelaskan bahwa kondisi rumput harus lebih sering diperhatikan lagi.

Selain itu, ada pula masalah terkait papan sponsor yang ada di sekitar stadion.

Pria yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut akan menutup logo perusahaan milik negara.

Hal itu dilakukan demi memberi ruang untuk sponsor yang dibawa oleh FIFA di ajang ini nantinya.

"Solo sangat siap, tinggal hal-hal kecil saja yang harus dijaga."

Baca Juga: Erick Thohir: Stadion Manahan Sangat Siap Jadi Venue Piala Dunia U-20 2023

"Salah satunya mengenai sponsor. Jangan ada sponsor dari FIFA yang bertabrakan dengan kegiatan di sekitar stadion."

"Karena kami harus pastikan FIFA ada sponsor. Saya kita stadion Manahan Solo tidak ada masalah karena perawatannya sangat baik."