Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lebih lanjut, Polking mengaku sudah mencoba menganalisis permainan Suriah bersama dengan stafnya.
Hanya saja, ia mengaku mengalami kesulitan karena Suriah saat ini ditangani oleh pelatih baru, Hector Cuper.
Sebagai informasi, Hector Cuper merupakan pelatih asal Argentina yang memiliki pengalaman melatih klub-klub Eropa.
Pelatih berusia 67 tahun itu pernah menukangi Valencia, Real Betis, Mallorca, Inter Milan, hingga Parma.
Oleh sebab itu, Polking mengaku telah mempersiapkan diri untuk menghadapi banyak situasi di lapangan.
Baca Juga: Vietnam Dibantai Irak, Timnas U-23 Thailand Buat Kejutan di Piala Doha 2023
“Saya dan analis Luis Viagas beserta staf mencoba untuk mempelajari permainan Suriah," kata Polking.
"Tetapi mereka memiliki pelatih baru yang datang untuk pertandingan pertamanya sehingga tidak mudah untuk memprediksi cara dia bermain besok."
"Namun menjadi lebih jelas pada saat permainan dimulai dan kami mencoba mempersiapkan banyak situasi, benar-benar lebih fokus pada tim kami."
"Kami hanya mencoba bermain dengan baik seperti yang kami latih sebelumnya,” ucap pelatih berdarah Jerman-Brasil itu.